Microsoft Rilis Ponsel Nokia Seharga Rp 500.000

Nokia 222 (Image by GSMArena)
Ditengah-tengah gencarnya persaingan produksi smartphone, ternyata Microsoft masih memproduksi featured phone yang menargetkan pasar kelas bawah.

Ponsel pabrikan Microsoft tersebut adalah "Nokia 222" dan "Nokia 222" dual sim. Seperti yang sudah disebutkan diatas bahwa ponsel ini bukan termasuk smarphone melainkan pada featured phone.

Meskipun bukan termasuk jajaran smartphone, kedua ponsel tersebut diklaim teta memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk sekedar internetan. Dalam segi konektivitas ponsel ini hanya mendukung jaringan hingga 2G/EDGE saja dan tidak terdapat wifi untuk sambungan ke hotspot.

Pihak Microsoft memberikan hiburan bagi yang nantinya akan menggunakan ponsel ini, yaitu dengan memberikan game bawaan "Assassins' Creed Brotherhood" "Midnight pool 3". Hiburan yang lainnya adalah pengguna tetap bisa narsis menggunakan kamera belakang 2 MP, dan kemampuan video recording 15 fps.

Selain beberapa spesifikasi yang sudah disebutkan diatas, masih ada Bluetooth, Radio FM, mp3 player, dan slot kartu SD yang mendukung media penyimpanan hingga 32 GB. Ponsel ini akan dibanderol pada kisaran harga yang tidak jauh dari Rp 500.000 dan akan dijadwalkan peluncurannya pada bulan September mendatang.

via KompasTekno

Lima Smarpthone Dengan Prosesor Octa Core Harga Miring

Xiaomi Redmi Note 2
Sekitar tiga tahun yang lalu, tepatnya pada tahun 2012, smartphone yang dipersenjatai dengan prosesor quad core sudah bisa dibilang keren dan dimasukkan dalam jajaran ponsel premium. Tetapi seiring dengan berjalannya waktu dan perkembangan dunia teknologi yang semakin pesat, pada tahun 2015 ponsel quad core adalah sesuatu yang biasa saja, terlebih setelah beberapa produsen ponsel membenamkam prosesor octa core pada produk mereka.

Jika kamu ngidam smartphone dengan prosesor octa core tapi budget pas-pasan, jangan khawatir, sekarang harga smartphone udah pada terjangkau kok meskipun dengan spesifikasi dewa sekalipun. Ada beberapa ponsel dengan prosesor octa core yang harganya terjangkau, antara lain:


Xiaomi Redmi Note 2

Yang pertama adalah Xiaomi Redmi Note 2. Tentu sudah tidak pada asing lagi dengan vendor Xiaomi kan? Pabrikan Tiongkok yang saat ini lagi berkibar-kibar. Masih teringat ketika Redmi 1S dipasarkan pertama kali di Indonesia, minatnya konsumen begitu wow. Xiami Redmi Note 2 menggunakan prosesor octa core MediaTek MT6795 Helio X10 dan menggunakan layar selebar 5,5 inci. Ponsel ini dipasarkan di Indonesia dengan harga US$ 200 atau sekitar 2,8 juta.  Harga yang cukup murah untuk ponsel octa core.


Meizu M2 Note

Harganya kurang lebih sama dengan Xiaomi Redmi Note 2, yaitu sekitar US$ 200 atau sekitar 2,8 juta. Meizu M2 Note didukung dengan spesifikasi prosesor MediaTek MT6753 dengan clock speed 1,3 GHz, ram 2 GB, memori penyimpanan internal 16 GB, layar 5,5 inci, kamera belakang 13 MP, kamera depan 5 MP, dan baterai sebesar 3100 mAh.






















Huawei P8 Lite

Huawi P8 Lite merupakan versi hemat dari seri P8 yang berada pada tingkat diatasya. Dibandingkan dengan kedua seri yang sudah dibahas diatas, ponsel ini sedikit lebih mahal, yaitu dibanderol dengan harga US$ 249 atau setara dengan sekitar 3,4 juta. Layar yang digunakan adalah sebesar 5 inci yang didukung dengan resolusi 720p, ram 2 GB, memori internal 16 GB, kamera belakang 13 MP dan baterai 2200 mAh.

OnePlus 2

OnePlus 2 menggunakan bentang layar 5,5 inci yang didukung dengan resolusi full HD 1080p, dengan dapur pacu prosesor octa core Snapdragon 810, ram 4 GB, kamera 13 MP dan baterai sebesar 3000 mAh. Ponsel ini akan menjalankan sistem operasi Oxygen OS yang mana merupakan pengembangan dari sistem operasi Android 5.1 Lollipop. Jika dibandingkan dengan ponsel yang sudah diulas sebelumnya, ponsel yang satu ini memiliki harga yang paling tinggi dibandingkan yang lain, yaitu seharga US$ 329 atau sekitar 4,6 juta.


Alcatel OneTouch Idol 3

Alcatel OneTouch Idol 3 didukung dengan bentang layar 5,5 inci beresolusi full HD 1080p. Dari sisi dapur pacu didukung dengan prosesor octa core Snapdragon 615 dengan clock speed 1,7 GHz. Harga yang ditawarkan adalah 3,4 juta.

Jadi yang mana pilihanmu? Yang mana aja boleh, yang jelas sesuaikan dengan budet dan kebutuhan saja ya :D.

via Okezone.

Lenovo Vibe P1 Menggunakan Baterai Berkapasitas 5000 mAh

Lenovo Vibe P1
Lenovo kembali menghadirkan sebuah ponsel terbaru mereka, yaitu Lenovo Vibe P1. Sebenarnya perangkat terbaru mereka tersebut baru akan diluncurkan secara resmi pada IFA 2015 bulan depan yang bertempat di Berlin. Pameran Elektronik tahunan yang diselenggarakan pemerintah Jerman. IFA tahun 2015 akan diselenggarakan pada tanggal 4-9 September 2015, yang mana berarti peluncuran Lenovo Vibe P1 juga seharusnya diantara tanggal itu.

Di Negeri Tiongkok, Lenovo Vibe P1 telah mendapatkan sertifikasi dari instasi terkaitm yang mana dalam pemasaran nantinya akan dibanderol seharga US$309.99 atau setara dengan 4,37 juta Rupiah. Belum termasuk pajak dan bea jika nantinya masuk ke Indonesia.

Dari segi dapur pacu, ponsel ini memiliki spesifikasi yang wow, antara lain: Prosesor dibekali dengan Qualcomm  Snapdragon 615, 1,5 GHz Octa Core, ram 3 GB dan GPU Adreno 405. Memori internalnya biasa saja yaitu sebesar 16 GB tetapi masih ditambahkan dengan micro SD. Nah ini nih buat yang doyan selfie, dari segi kamera dibekali dengan 13 MP untuk kamera belakang, dan 5 MP untuk kamera depan. Buat yang doyan selfi pasti sesuatu banget tuh.

Selain kamera depan yang sangat mendukung buat selfie, ada lagi nih yang bikin selfie tambah seru, yaitu layar lebar 5,5 inc, bisa makin bebas mengekspresikan selfie-mu. Dan yang gak kalah seru lagi, menurut rumor yang beredar ponsel ini bakal mengusung baterai sebesar 5000 mAh! Lenovo Vibe P1 akan hadir menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop, dan juga akan dilengkapi dengan fingerprint dan fitur dual sim card.

Toshiba Akan Hadirkan Tombol Khusus Cortana di Laptopnya

Baru beberapa pekan rilis, sistem operasi Windows 10 sudah sangat ramai diunduh dan dipasang pada perangkat pengguna. Bisa dikatakan  jumlah pengguna Windows 10 diawal peluncurannya jauh melebihi pengguna Windows 8 pada saat pertama diluncurkan. Memang bisa jadi Windows 10 merupakan obat kekecewaan bagi para pengguna Windows 8.

Dengan memasang sistem operasi Windows 10 berarti secara otomatis pengguna juga sudah dapat menggunakan fitur baru yang masih sangat hangat sejak rilisnya Windows 10, yaitu Cortana.

Kabar gembira bagi pengguna laptop pabrikan Toshiba, seiring dengan meningkatnya konsumsi sistem operasi Windows 10, Toshiba akan menghadirkan satu fitur baru pada laptop pabrikannya, yaitu dengan menghadirkan tombol khusus untuk memanggil Cortana.

Memang bukan fitur yang terlalu wow, mengingat Cortana bisa dipanggil melalui tombol mic yang terdapat pada taskbar, bahkan bisa juga dipanggil menggunakan perintah suara "Hey Cortana" tapi setidaknya bisa lebih mempermudah pengguna laptop  untuk mengaktifkan Cortana.

Sejalan dengan meningkatnya pengguna sistem operasi Windows 10, bukan suatu hal yang tidak mungkin kedepannya semua produsen laptop akan menerapkan hal yang sama pada produknya, dan mungkin juga bukan hanya sebatas tombol pemanggil tapi juga disertai dengan fitur yang lainnya.

Jadi, seperti apakah kira-kira tombol khusus Cortana yang direncanakan oleh Toshiba? Apakah cuman tombol pemanggil ataukah disertai dengan fitur yang lainnya? Kita tunggu saja peluncurannya, stay tune!

via Ubergizmo

Google Kembali Meluncurkan Google Map Maker

Google Map Maker merupakan salah satu layanan Google yang bertugas untuk memeperluas layanan yang disediakan oleh Google Maps, dalam hal ini bisa berarti peta suatu wilayah beserta venue atau poin lokasi yang berada disekitarnya.

Gak perlu jauh-jauh sampai keluar negeri, di wilayah sekitar kita pasti masih banyak lokasi yang belum dipetakan oleh Google Maps, sehingga kalau kita membuka suatu lokasi yang belum dipetakan hasilnya cuman kosong tidak ada jalan maupun spot lokasi yang lain. Hal itu dikarenakan wilayah tersebut belum dipetakan oleh Google. Bisa juga karena pemerintah setempat tidak membagi pemetaan wilayahnya kepada pihak ketiga, yang ini umumnya terjadi diluar negeri.

Sebenarnya Google Map Maker telah diluncurkan sejak tahun 2008 silam, sejak saat itu banyak masyarakat yang ikut serta dalam pemetaan yang disediakan oleh Google, tetapi pada bulan Mei 2015 kemarin Google menghentikan layanan ini, dikarenakan mengalami kendala dalam proses peninjauan yang disebabkan oleh banyaknya penyalahgunaan pada layanan tersebut.

Setelah diberhentikan sejak beberapa bulan yang lalu, akhirnya Google Map Maker diluncurkan kembali, dengan melakukan pengurangan terhadap salah satu fiturnya, Fitur yang dihilangkan adalah fitur editing pada Map Maker, sehingga kemungkinan penyalahgunaan data seperti yang sudah terjadi dapat diminimalisir.

via Chip.

Microsoft Klaim Windows 10 Sudah Dipasang di 75 Juta Perangkat Hanya Dalam Waktu Satu Bulan

Desktop Windows 10
Masih ingat ketika Windows 8 diluncurkan tiga tahun silam? Minat pengguna komputer saat itu akan Windows 8 sepertinya biasa-biasa saja. Kebanyakan yang nyoba memasang adalah kalangan geek yang memang gemar ngotak-ngatik. Itupun kebanyakan paling cuman pada sekedar nyobain aja, setelah itu malah pada balik lagi ke Windows 7. Memang saat itu masih lebih nyaman Windows 7 jika dibandingkan dengan Windows 8, itu menurut penulis lo :D.

Sepertinya sangat kontras sekali jika dibandingkan dengan rilisnya Windows 10 yang baru satu bulan ini, pengguna berduyun-duyun mengupgrade sistem operasi mereka ke Windows 10. Mungkin ada benarnya kalau Windows 10 dianggap sebagai obat kekecewaan  pada Windows 8. Terlepas dari berbagai macam spekulasi memang data aktual menunjukkan bahwa sistem operasi Windows 10 memang lebih memuaskan dari Windows 8.

Hal ini diklaim oleh Kepala Bagian Marketing Microsoft, Yusuf Mehdi, dalam akun twitternya dia mengatakan bahwa hanya dalam waktu satu bulan sejak tanggal peluncurannya Windows 10 sudah terpasang pada 75 juta perangkat komputer dan masih terus meningkat hari demi hari. Terlepas dari benar tidaknya klaim tersebut, fenomena disekitar kita mungkin bisa memberikan jawabannya, dengan banyaknya pengguna yang mengunduh dan meningkatkan sistem operasi mereka ke Windows 10.

Cuitan Yusuf Medi
Apakah kamu ingin menambah daftar pengguna sistem operasi Windows 10 atau masih ingin bertahan di sistem operasi yang lama? Yang mana aja mana baiknya dan yang penting sesuai dengan kebutuhan. Kalau dengan upgrade ke Windows 10 justru malah menghambat pekerjaan, misal software harian tidak kompatibel yang lebih baik tidak usah dilakukan. Kalau cuman mau sekedar coba-coba bisa dijalankan via software virtualbox,




Mengaktifkan Fitur God Mode Pada Windows 10 dan Windows 8

God Mode
Pernah dengar istilah God Mode? Buat yang doyan main game istilah God Mode sudah tentu bukan hal yang asing lagi, Dalam dunia gamer god mode berarti mengaktifkan kebal pada karakter yang dimainkan, dengan begitu tidak akan mati jika ditembaki, atau darah tidak akan berkurang sama sekali. Sehingga karakter yang dimainkan ibarat seperti dewa, punya kekuatan super tidak bisa mati, itulah kenapa disebut God Mode atau Mode Dewa.

Istilah God mode dalam game berbeda dengan yang ada pada Windows. God Mode dalam Windows bukan berarti sistem menjadi kebal terhadap virus, kebal terhadap error maupun sejenisnya. Tetapi lebih berarti ke fitur yang ada didalamnya, karena dengan mengaktifkan God mode, semua setting sistem akan ditampilkan pada satu halaman. Sehingga layaknya dewa, pengguna dapat mengatur sistem sesuka hatinya mau dijadikan seperti apa.

Dengan mengaktifkan fitur ini, pengguna tidak perlu lagi disibukkan dengan mencari setting yang kadang lokasinya susah dicari pada control panel. Semua setting bahkan yang tersembunyi sekalipun akan ditampilkan dalam satu halaman penuh yang sangat mempermudah dalam melakukan pencarian.

Untuk mengaktifkan fitur God mode caranya adalah sebagai berikut:

Membuat Folder God Mode

  • Buat folder baru, lokasinya terserah dimana saja bebas.
  • Kemudian beri nama folder baru tersebut dengan GodMode.{ED7BA470-8E54-465E-825C-99712043E01C}.
  • Nama God mode terserah mau diganti dengan apa saja, bisa diganti dengan misalkan ModeDewa.{xxxxxxx-xxx-xxxxx-xxxx}.
God Mode
  • Jika berhasil maka folder tadi akan berubah iconnya menjadi seperti pada gambar diatas.
Opsi God Mode 1
Opsi God Mode 2
Selanjutnya tinggal buka saja folder God mode yang tadi dibuat, seluruh setting hingga yang paling detail akan ditampilkan disana. Bisa bebas melakukan setting apa saja yang ada disana, tapi tetap harus mengetahui fungsi dari masing-masing setting jangan asal coba, salah-salah ntar malah sistemnya ngadat lagi, hehe :D. Selamat Mencoba. 



Mengaktifkan Fitur Hemat Data di Whatsapp


Ada satu fitur baru lagi yang digandeng aplikasi Whastapp pada update terbarunya. Setelah sebelumnya dibahas tentang fitur baru pada update yang sama, yaitu dapat memilih warnat kulit pada emoji yang berbentuk jari atau tangan, ternyata masih ada lagi fitur yang lain yang dibawa oleh Whatsapp update ke 2.12.250 ini, yaitu fitur Hemat Data atau Low Data Usage.

Fitur hemat data yang disisipkan dalam fitur terbaru ini memungkinkan pengguna untuk menekan penggunaan konsumsi data selama melakukan panggilan melalui Whatsapp. Sehingga konsumsi data tidak terlalu besar. Buat kamu yang tertarik atau sekedar ingin mencoba fitur ini bisa dilakukan melalui cara berikut ini:

Submenu Chat and calls
Yang pertama, masuk pada setting Whatsapp kamu, kemudian pilih submenu Chat and calls. Pada gambar diatas adalah yang dikotak merah.

Fitur Low Data Usage
Setelah masuk pada Chat and calls scroll ke posisi yang paling bawah, disana ada Low data usage, berikan tanda cek pada opsi tersebut untuk mengaktifkan fitur hemat data pada Whatsapp.

Selamat Mencoba



Wow, Intel Xeon Bakal 'Menyerang" Segmen Laptop

Intel Xeon

Pernah mendengar Intel Xeon? Bagi kalangan end user mungkin masih jarang yang mendengarnya atau bahkan tidak mengenal sama sekali. Memang sejatinya Intel Xeon dalam marketnya tidak ditargetkan pada laptop yang digunakan pada umumnya.

Lain halnya dengan prosesor Intel Core i3, i5 dan i7, pasti sudah pernah pada dengar. Memang laptoplah yang diincar Intel untuk memasarkan prosesor Intel Core series dan yang dibawahnya, sehingga dapat dimaklumi kalo sebagian besar end user tidak mengenal Intel Xeon.

Sejak awal diproduksi hingga artikel ini ditulis, yang mengenal Intel Xeon paling hanya beberapa kalangan yang sering bergelut dengan server, entah itu programmer, teknisi jaringan, ataupun server administrator. Memang produksi Intel Xeon pada awalnya memang mengincar segmen server computer dan workstation.

Hadirnya Intel Xeon pada segmen laptop ini tentu menjadi sesuatu yang wow, dengan mempertimbangkan bahwa prosesor ini sanggup menjalankan server yang kerjanya sangat berat. Kalau server seberat itu saja bisa dijalankan apalagi yang cuman sebuah laptop, harusnya bisa membuat seluruh prosesnya menjadi super wuss..wuss..

Meskipun berita ini masih sebatas rencana, berbagai spekulasi tentang spesifikasi Xeon telah mulai bermunculan, kabarnya varian Xeon yang akan digunakan untuk menyerang segmen laptop adalah prosesor Intel Xeon E3-1500M. Penasaran dengan performa Xeon yang hanya digunakan untuk mengoperasikan sebuah laptop? Sama! Kita tunggu aja bareng-bareng sampai spekulasi ini terealisasi.

via Zdnet

Facebook "M" Asisten Digital Bikinan Facebook Akan Segera Hadir

Perusahaan pengembang teknologi besar di dunia sepertinya sedang digandrungi untuk mengembangkan sebuah sistem yang dapat menjadi asisten pribadi bagi sang empu-nya perangkat.

Tercatat saat ini sudah ada beberapa asisten digital yang sudah cukup dikenal di masyarakat luas, antara lain Siri dari Apple, Google Now dari Google, dan yang sedang hangat akhir-akhir ini seiring dengan rilisnya Windows 10 yaitu Cortana dari Microsoft. Dalam waktu yang tidak lama lagi, sepertinya ketiga asisten digital yang saat ini cukup mendominasi dunia IT tersebut sepertinya akan diusik dengan rencana kehadiran asisten digital yang baru, yaitu Facebook 'M' atau Facebook Moneypenny. Perkembangan dunia asisten digital akhirnya menyeret Facebook untuk ikut serta dalam persaingan pengembangan asisten digital.

Sebagai salah satu raksasa IT, tentunya facebook tidak ingin ketinggalan dengan para kompetitornya dalam pengembangan sistem asisten digital, yang akhirnya Facebook memutuskan untuk ikut terjun dalam persaingan asisten digital. Isu yang berkembang saat ini, Facebook M rencana akan disematkan pada aplikasi chating milik facebook yaitu Facebook Messenger, dan pada tahap awal pengembangannya akan difokuskan pada sistem operasi Android dan iOS.

Namun ada satu hal yang unik pada Facebook M, disaat asisten digital lain berlomba-lomba untuk meningkatkan AI dalam mengenali perintah suara pemiliknya, Facebook M justru tidak dapat mengenali perintah suara. Untuk memberikan perintah pada Facebook M dilakukan melalui perintah text di Facebook Messenger.

Dibalik kekurangan tentu ada kelebihan, dengan memberikan perintah melalui text, Facebook M justru dapat memberikan informasi jauh lebih detail kepada pemiliknya, seperti: pemesanan tiket transportasi dan hotel, mengatur masalah finansial, bahkan bisa diperintah untuk mencari lokasi teman di Facebook. Hal sedetail itu belom mampu dilakukan oleh asisten digital kompetitornya.

Dibalik kekurangan yang masih kemungkinan ada pada Facebook M, itu baru rencana awal dalam tahap pengembangan Facebook M, bisa saja dalam pengembangannya kedepan sudah dilengkapi dengan mengenali perintah suara sehingga persaingan asisten digital menjadi semakin seru.


Update Windows Phone 10 Membutuhkan Kapasitas 8 GB

Agan pengguna Windows Phone? Udah gak sabaran ya nungguin Update Windows Phone 10? hehe...sabar, gak lama lagi kok, seharus ya bulan depan atau depannya lagi udah meluncur, seharusnya lo ya, kalo tidak aral melintang lo ya :D.

Sambil nungguin update yang seharusnya bentar lagi udah meluncur, lebih baik dicek lagi spesifikasi ponsel agan. jangan-jangan udah ngarep update rilis dari dulu-dulu, ee.. begitu update rilis ternyata ponselnya tidak didukung, sakitnya tuh disini gan :(

Sebenarnya pihak Microsoft sudah memberikan informasi terkait spesifikasi minimum Windows Phone yang akan diberikan update Windows Phone 10. Melalui situs resminya, Microsoft telah memberikan informasi bahwa ponsel Windows yang akan didukung Windows 10 adalah yang mempunya memori internal minimal sebesar 8 GB.

Terus bagaimana nasib ponsel Windows yang memori internalnya tidak sampai 8 GB? Nah soal yang satu ini, lebih baik memupus harapan update-nya sejak sekarang karena ponselnya tidak akan didukung oleh Microsoft. Tapi jika ponsel agan belom jadul-jadul amat seharusnya sih tetap didukung, soalnya ponsel Microsoft keluaran sekarang rata-rata memori internal-nya udah 8 gb keatas.

Update Windows Phone 10 akan diberikan kepada seluruh jajaran Ponsel lumia dari level entry level hingga high end. Dimulai dari seri yang paling bawah yaitu Lumia 430 hingga Lumia 930 seluruhnya akan mendapatkan update tersebut. Sebagai catatan, Lumia 430 yang notabene tergolong entry level tetap mendapatkan update Windows Phone 10, karena ponsel tersebut sudah mempunya memori internal 8 GB.

Pada tahun-tahun sebelumnya, Microsoft selalu memberikan update via OTA atau Over The Air, dimana update dilakukan dengan cara mendownload langsung dari ponsel dan instalasi dapat langsung dijalankan di ponsel begitu update telah selesai didownload. Pada update Windows yang akan datang ini metode yang sama juga tetap akan diterapkan, yaitu melalui OTA. Namun yang masih dipertanyakan para pengguna ponsel Windows hingga sekarang adalah kapan tanggal rilis update-nya, karena memang dari pihak Microsoft masih merahasiakan. Yang sabar ya gan..tunggu aja rilisnya, kalo gak bulan depan ya bulan depannya lagi deh :D.


Sumber.

Test Drive 4G LTE-A Smartfren di Yogyakarta Tembus 28,48 Mbps

Kota pelajar Yogyakarta mendapatkan kesempatan sebagai ajang diselenggarakannya event test drive 4G LTE-A milik operator Smartfren. Hasil uji coba yang dilakukan oleh tim dari detikINET memang cukup mencengangkan, dalam test drive yang dilakukan di Yogyakarta tersebut, kecepatan 4G LTE-A milik Smartfren dapat tembus hingga 28,48 Mbps. Ngebut banget ya? Buat nonton youtube dengan kualitas 1080p pun sudah pasti nyaman banget tu say goodby to buffering :D.

Uji coba dilakukan pada beberapa posisi. Posisi pertama yang dipilih untuk menjalankan tes adalah hotel Hyatt Regency yang terletak di Jl. Palagan Tentara Pelajar, lokasi ini sebenarnya sudah termasuk kawasan yang agak pinggir, karena beberapa kilometer ke arah utara sudah mencapai kawasan Kaliurang yang mana merupakan kaki gunug Merapi. Pada titik lokasi pertama hasil tes yang didapatkan menggunakan aplikasi Speedtest adalah sebesar 20,11 Mbps untuk download dan 7,02 untuk upload. Sangar ya :O.

Titik kedua yang dipilih untuk ujicoba adalah di SMKN 2 Yogyakarta. Lokasi yang kedua ini masih berada didalam kota Yogyakarta, hanya berjarak kurang lebih 1 km di sebelah utara Tugu Yogyakarta. Pada lokasi yang kedua, test yang pertama dilakukan didalam gedung sekolah, sayang sekali ketika tes yang dilakukan didalam gedung ini tidak mendapatkan hasil yang maksimal yaitu 10 Mbps maksimal untuk download dan 1 Mbps untuk upload.

Namun lain hal ketika tes dilakukan diluar area sekolah, kecepatan yang didapat langsung naik dengan sangat signifikan. Hasil yang didapat diluar area sekolah adalah 27,33 Mbps untuk download dan 0,71 untuk upload. Head of Network Special Project Smartfren, Munir Syahda Prabowo mengatakan bahwa hal itu disebabkan oleh dua dari tiga BTS yang mengcover area SMK sedang offline, sehingga kekuatan sinyal untuk menembus gedung sekolah tidak sebagaimana mestinya.

Titik ketiga yang menjadi tempat uji coba adalah di Malioboro. Nah, disinilah speed tertinggi itu didapat, untuk download mendapatkan hasil 28,48 Mbps dan untuk upload 5,60 Mbps. Kuenceng ya gan :O. Dengan hasil yang segitu seharusnya sudah tidak ada hambatan lagi untuk nonton Youtube dengan kualitas 1080p sekalipun. Gimana? Agan berminat nyobain 4G LTE-nya smartfren?

Sumber

Cara Mengetahui Mac Address Wifi atau Perangkat Jaringan Lainnya


TAKTIKTOP.com - Mac Address adalah kode unik yang berfungsi sebagai identitas suatu perangkat jaringan. Perangkat jaringan yang dimaksud bisa berarti Wifi, ethernet, modem, bahkan bluetooth sekalipun. Karena identitas yang dimiliki setiap perangkat jaringan bersifat unique atau unik, itu berarti setiap perangkat jaringan yang satu dengan yang lainnya memiliki mac address yang berbeda.

Pada kalangan mahasiswa yang sering online menggunakan hotspot kampus, biasanya setiap perangkat harus mendaftarkan dulu perangkat yang akan digunakan untuk online kepada institusi terkait, supaya bisa mendapatkan username untuk login hotspot. Dalam proses pendaftaran itu pasti akan diminta untuk mengisikan Mac Address, nah disini banyak yang kebingungan, mac address aja banyak yang belum tau. 

Nah sebenarnya cara mengetahui mac address sangat mudah, caranya sama antara Windows XP, 7, 8 dan 10. Berikut caranya:

Masuk Command Prompt
  • Pada desktop, tekan tombol Windows+R untuk memunculkan jendela Run seperti pada gambar diatas.
  • Setelah jendela Run muncul ketikkan cmd lalu tekan enter atau klik OK.
Cara Pertama
  • Pada jendela command prompt yang muncul ketik getmac /v sehingga akan muncul jendela seperti diatas.
  • Mac address terletak pada kolom Physical Address yang dikotak merah, tinggal dipilih saja Mac pada perangkat mana yang dibutuhkan.
  • Pada kolom paling kiri ada Connection Name, Ethernet berarti Lan Card, Wifi berarti adalah Wifi atau Wlan yang diperlukan untuk hotspot, Bluetooth adalah perangkat bluetooth yang tertanam pada laptop atau gadget, sedangkan Ethernet 2  pada gambar diatas hanya virtual yang mana merupakan bawaan program virtualbox, kalau tidak menginstall tidak akan muncul.
  • Mac Address terdiri dari kombinasi angka dan alphabet sebanyak 12 karakter, contoh: xx-xx-xx-xx-xx-xx.
Cara Kedua
  • Cara yang kedua, setelah jendela Command Prompt terbuka, ketikkan ipconfig /all
  • Untuk mengetahui mac address saja sebenarnya sudah cukup menggunakan cara yang pertama diatas. Bedanya cara yang kedua ini menampilkan lebih detail identitas yang ada pada setiap perangkat jaringan.
Mac Address Wifi
  • Jika menggunakan cara yang kedua, setelah mengetikkan ipconfig /all scroll ke bagian bawah sampe menemukan Wireless Lan adapter seperti yang dikotak merah pada gambar diatas.
  • Physical Address yang dikotak merah pada gambar diatas adalah Mac address untuk perangkat wifi kamu. 

Semoga Bermanfaat

Whatsapp Update Terbaru Dapat Memilih Warna Kulit


TAKTIKTOP.com - Sudah pada update Whatsapp kalian belom? Kalo belom buruan update deh, ada fitur baru yang lumayan menarik lo di update yang terbaru. Pada update Whatsapp versi 2.12.250 ini pengguna dapat memilih warna kulit untuk emoji yang bebentuk tangan atau jari. Chat di Whatsapp jadi makin menarik deh..emoji tangan atau jari yang dipilih jadi tidak melulu warna kuning keputihan, bisa jadi warna item juga. Seperti pada kenampakan gambar dibawah berikut ini:

Memilih Warna Kulit
ketika kamu memilih emoji tangan atau jari, fitur tersebut otomatis langsung akan muncul seperti pada gambar diatas, selanjutnya kamu bisa memilih warna kulit apa yang akan dipakai buat emoji itu. Tinggal sentuh aja warna yang diinginkan terus kirim.

Tapi jika kamu langsung sentuh emoji-nya, biasanya langsung terkirim sesuai dengan warna asli atau standar bawaan whatsapp, agar muncul opsi pemilihan warna kulit, sentuh dan tahan beberapa saat pada emoji yang diinginkan selanjutnya akan muncul pemilihan warna kulit. Tinggal pilih aja deh warna yang diinginkan.

Tertarik? Buruan update Whatsappnya, langsung buka playstore-nya klik update, beres! Selamat Mencoba!

Menambah Bahasa Arab & Bahasa Penulisan Lainnya di Windows 10


TAKTIKTOP.com - Seperti yang sudah kita ketahui bersama, bahasa bawaan sistem operasi Windows adalah bahasa Inggris, font-nya pun juga font latin. Untuk penggunaan sehari-hari tentu itu adalah suatu yang wajar dan tidak masalah tentunya, la wong sehari-hari kita juga memang menggunakan font latin. Tapi bagi sebagian kalangan ternyata font latin saja tidak cukup untuk mengerjakan pekerjaan harian mereka.

Khususnya bagi mereka yang mempelajari bahasa asing atau pekerjaan mereka gak bisa lepas dari bahasa asing, tentunya membutuhkan tambahan bahasa penulisan pada sistemnya. Karena untuk menuliskan bahasa asing sudah tentu tidak bisa lepas dari font-nya, karena bahasa dan font adalah satu paket. Untuk menambahkan bahasa penulisan ke dalam sistem operasi Windows 10 caranya adalah sebagai berikut:

Masuk Setting
  • Oke dimulai dari masuk ke Setting, klik Start Menu kemudian pilih Setting seperti pada kotak merah.
Masuk Time & Language
  • Pada jendela Setting yang terbuka pilih dan masuk pada menu Time & Language.
Menambah Bahasa
  • Pada jendela Time & Language yang sudah terbuka, klik pada tab Region & Language pada kolom sebelah kiri.
  • Kemudian pilih Add a language seperti pada yang dikotak merah.
Memilih Bahasa Yang Akan Ditambahkan
  • Selanjutnya akan dimunculkan daftar bahasa yang bisa ditambahkan ke dalam sistem.
  • Pilih bahasa sesuai dengan kebutuhan, dalam contoh ini yang akan ditambahkan adalah Bahasa Arab.
  • Untuk itu klik pada Arabic / Al-Arobi'ah yang dikotak merah.
Varian Bahasa Arab
  • Setelah masuk pada pilihan bahasa, masih akan diberikan pilihan lagi dialek bahasa tersebut sesuai dengan regionalya masing-masing.
  • Kalo untuk Bahasa Arab, pilih Arab versi Arab Saudi aja yang universal, karena Bahasa Arab versi Saudi dapat dipahami seluruh kawasan timur tengah, tapi tidak dengan Arab yang lain, contohnya Arab Mesir ya biasanya hanya orang yang berdomisili di Mesir saja yang memahami karena dialeknya berbeda.
  • Seperti halnya Bahasa Jawa orang ngapak akan sulit dipahami di Jawa Surabaya.
Bahasa Berhasil Ditambahkan
  • Bahasa berhasil ditambahkan akan muncul dalam daftar bahasa seperti diatas.
  • Dan akan muncul notifikasi bahwa Windows telah menambahkan fitur baru yaitu bahasa tadi.
  • Untuk menghapus bahasa tinggal klik disalah satu bahasa kemudian pilih Remove.
Cara Mengganti Bahasa
  • Setelah bahasa berhasil ditambahkan, akan muncul icon baru pada deretan system icon di pojok kanan bawah seperti yang dintujuk dengan tanda panah merah.
  • Bila disana yang aktif adalah ENG itu berarti bahasa penulisan yang aktif saat itu adalah English.
  • Ketika merasa perlu untuk merubah bahasa penulisan menjadi Bahasa Arab, klik saja icon tersebut kemudian pilih bahasa yang diinginkan seprti pada gambar diatas.
  • Untuk merubah bahasa penulisan bisa dilakukan dengan mengeklik icon tersebut atau dengan jalan pintas menekan tombol keyboard Windows + Space bar.
Hasil Penulisan Text Arab
  • Gambar diatas adalah contoh penulisan menggunakan text Arab.
  • Jika agan paham kalimat diatas berarti agan satu species dengan penulis, haha.. :D


Semoga Bermanfaat





Mengatur Sendiri Tile Start Menu Windows 10


TAKTIKTOP.com - Salah satu bentuk penyempurnaan Windows 10 atas versi pendahulunya, yaitu Windows 8, adalah tampilan Start Menu yang terintegerasi. Sebagaiman telah diketahui bersama pada Windows 8, start menu berubah menjadi Start screen, dimana seluruh menu start ditampilkan dalam 1 halaman khusus. Tetapi dalam perjalananya, sebagian besar pengguna sistem operasi Windows tidak menyukai start screen ini, sebagian lebih memilih kembali ke Windows 7 dan sebagian yang lain lebih memilih bertahan di Windows 8 tetapi melakukan tweak pada start screen supaya menjadi star menu klasik.

Dalam sistem operasi Windows 10 Start screen  yang terdapat pada Windows 8 tidak dihilangkan, tetapi digabungkan dengan start menu klasik menjadi satu kesatuan pada start menu. Dengan kata lain, ketika kita mengakses start menu, tampilan yang muncul adalah gabungan dari start menu klasik seperti pada Windows 7 dan sebelumnya, dan start screen pada Windows 8. Hal ini menjadi penutup dari sesuatu yang paling tidak disukai pengguna pada Windows 8. Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk memodifikasi tampilan Start menu pada Windows 10, antara lain adalah sebagai berikut:

Menggeser Tile
Urutan tile tidak sesuai dengan keinginan? Gampang banget! Geser saja tile pada urutan dan posisi yang diinginkan. Buat geser tile caranya gampang banget, tinggal klik + tahan saja pada tile yang diinginkan, kemudian geser pada posisi mana saja yang diinginkan.

Mengatur Ukuran Tile
Mengatur Ukuran Tile
Caranya sangat gampang, tinggal klik kanan pada tile yang diinginkan, kemudian tinggal dipilih saja small/medium/wide. Semakin lebar dan besar ukuran tile tentunya semakin sedikit jumlah tile yang dapat ditampilkan pada start menu.

Menghapus Tile Dari Start Menu
Menghapus Tile
Dari sekian banyak tile yang ada pada start menu secara default, atau sudah bawaan dari Windows, tentu tidak semuanya pasti disukai. Mungkin ada yang perlu dihilangkan karena tidak sesuai dengan selera? Caranya gampang banget, klik kanan saja pada tile yang diinginkan kemudian pilih Unpin from Start.

Menambah Tile
Menambah Tile
Dari sekian banyak tile yang sudah ada disana secara default tentu tidak semuanya sesuai dengan keinginan dan kebutuhan kita. Kalo diatas sudah dipaparkan bagaimana cara manghapus tile yang tidak diperlukan, kali ini tentang bagaimana menambahkan tile ke Start menu. Caranya gampang, sama saja dengan menghapus, klik kanan pada apa saja yang diinginkan kemudian pilih Pin to Start maka aplikasi yang dipilih akan muncul pada deretan tile.

Mengelompokkan Tile 
Mengelompokkan Tile
Tile yang masih merupakan satu kategori dapat juga dikelompokkan kedalam masing-masing kategori sesuai keinginan. Ini fungsinya seperti  folder, bedanya hanya isi folder itu berupa jalan pintas ke aplikasi tertentu. Untuk mengelompokkan tile atau tile groupping bisa dilakukan dengan cara klik dan tahan tile yang diinginkan, kemudian geser  pada posisi yang ditandai merah, kemudian akan muncul kotak dialog  diatasnya untuk memberi nama groupnya.


Mengatur Sendiri Jadwal Update Pada Windows 10


Hari sudah beranjak sore, sudah saatnya untuk pulang dari kantor. Dengan semangat 45 beresin meja kantor, masukin dalam tas, dan dengan sigap langsung shutdown komputer, penginnya langsung cepet mati, masukin laptop ke tas langsung cabut pulang. Tapi apa yang didapat? Ketika shutdown komputer Windows-nya malah nginstall update! Gubrak! 

Padahal nginstall update gak semuanya cepet, ada yang sampe nungguin lama. Disaat seperti itu perasaannya mungkin bagai makan buah simalakama, mau dimatiin paksa ntar Windows-nya rusak, mau ditungguin install update sampai selesai kok lama banget padahal dah keburu mau pulang. Problem seperti ini kebanyakan terjadi pada Windows 8, dimana Windows download update diam-diam, tanpa ada notifikasi, eee..ternyata pas mau shutdown malah nginstall update. 

Pada sistem operasi Windows 10, masalah seperti diatas sudah terdapat solusinya, yaitu dengan menjadwalkan kapan saja Windows akan menginstall update-nya. Sehingga tidak ada lagi kejadian mendadak Windows Installing Update. Caranya adalah sebagai berikut:

Masuk Setting
  • Klik pada tombol Start, kemudian klik Setting.
Masuk Menu Update & Security
  • Setelah masuk pada jendela Setting dilanjutkan dengan masuk ke menu Update & Security yang dikotak merah pada gambar diatas.
Download Update Yang Tersedia
  • Pada kolom sebelah kiri pilih Windows Update.
  • Jika pada Windows Update ada download yang tersedia klik Install pada bagian bawah update, sehingga Windows akan mendownload update yang tersedia.
  • Tunggu beberapa saat hingga download selesai dulu.
Mengatur Jadwal Instalasi Update
  • Begitu download update selesai, akan muncul jendela seperti pada gambar diatas.
  • Pada bagian yang dikotak merah, dapat diatur sesuai dengan kebutuhan sobat, kapan Windows akan melakukan instalasi update-nya.
  • Isikan waktu kapanpun yang agan inginkan, ini juga akan berlaku untuk update windows kedepannya.

Semoga Bermanfaat