Laptop Bunyi Tut Panjang Ketika Dinyalakan


TAKTIKTOP.com - Mungkin diantara pembaca ada yang pernah mengalami kasus seperti judul artikel ini terjadi pada laptopnya atau mungkin malah ada yang sedang terjadi sehingga inisiatif untuk mencari penyebabnya?

Kasus seperti pada judul, yaitu ketika laptop dinyalakan bisa hidup beberapa saat tetapi sebelum sampai pada desktop atau mode normal Windows malah macet ditengah jalan kemudian mengeluarkan bunyi Tuuuttt... panjang.

Atau bisa juga sebelum laptop menyala normal, tampilan masih gelap sudah bunyi tersebut sudah muncul, sehingga proses booting komputer nyangkut atau stack sampai disitu tidak bisa lanjut sampai ke desktop. Sebenarnya apa sih permasalahannya sehingga bisa sampai kayak gitu.

Dari banyak kasus serupa yang pernah ditangani penulis, inti permasalahan hingga muncul kasus seperti diatas adalah pada keyboard. Terdapat satu tombol atau bahkan lebih pada keyboard yang nekan terus, padahal tidak dipencet, dengan kata lain jalur kelistrikan keyboard tersebut seakan nyambung terus sehingga tombol tersebut aktif terus, padahal tidak sedang ditekan. Hal itulah yang menyebabkan munculnya bunyi tut panjang ketika laptop dinyalakan. Istilah ini sering disebut dengan sebutan  Beeping.

Keyboard Laptop

Solusi pertama yang bisa dilakukan jika itu terjadi pada laptop kamu adalah lepas baterai kemudian lepas ram dan selanjutnya lepas keyboard. Cara untuk melepas keyboard bisa dibaca disini. Setelah keyboard dilepas, bersihkan dari debu hingga bersih mengkilap, didiamkan beberapa saat sambil dijemur juga boleh, kemudian pasang keyboard kembali.


Jika dengan cara diatas berhasil, bunyi beep hilang dan laptop bisa menyala normal, maka kamu masih beruntung. Jika cara diatas tidak berhasil maka sepertinya kamu harus segera merogoh dompet untuk membeli keyboard pengganti. 

Sekedar informasi, harga keyboard laptop diluar service center resmi biasanya sekitar 200-350rb tergantung dari merk dan serinya masing-masing, juga tergantung pada ketersediaan stok apalagi pada saat artikel ini kurs Dollar Amerika sedang meroket.

Nah sekarang kita bahas tentang penyebabnya, kok bisa sih sampe keyboard mencet sendiri gitu? Penyebab terbanyak adalah disebabkan karena debu. Masih mending kalo debu cuman menempel diatas keyboard, yang paling bahaya kalau sudah masuk ke bagia dalam keyboard yang dapat menyebabkan kasus tersebut terjadi.

Penyebab yang kedua adalah laptop sangat jarang dipakai. Lo kok bisa? Bukannya jarang dipakai seharusnya malah tambah awet ya? Salah besar! Barang elektronik apapun kalau jarang dipakai justru makin cepat rusak. Apalagi selama tidak dipakai disimpan ditempat yang lembab seperti didalam lemari, dikolong bawah kasur, atau malah didalam gudang.

Suhu yang lembab terlalu lama dapat menyebabkan kerusakan pada jalur-jalur keyboard, bahkan juga bisa merukan komponen motherboard sehingga dapat menyebabkan korosi atau karatan. Apabila komponen motherboard sampai karatan, ya wassalam deh.

Laptop lebih sering dinyalakan lebih bagus dari pada sangat jarang dinyalakan, kalaupun tidak kepakai ya tetap dinyalakan secara teratur meskipun sekedar mendengar musik atau menonton video, yang penting bisa menghilangkan kelembaban pada laptop tersebut.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »